Inpirasi Kampung marketer (komerce), bangun desa melalui teknologi

Nofi Bayu Darmawan selaku perintis Kampung Marketer, seorang pemuda desa yang sudah menjalani internet marketer sejak kuliah di STAN. Pada 2013, Ia menjadi PNS pada Kementerian Keuangan. Namun berjalan 3,5 tahun bekerja, Ia resign sebagai PNS dan lebih memilih kembali ke desa untuk mengembangkan jualan online miliknya, sekaligus membagikan ilmu itu kepada para pemuda di Purbalingga. Nofi melihat banyak sekali pengguran, kalaupun kerja, kerja harus keluar kota dan terpaksa meninggalkan desa. Hal itu pula yang menjadikan keinginannya untuk membantu dan menciptakan lapangan pekerjaan berbasis teknologi. Dibekali dengan kemampuan bisnis online yang telah ia miliki hasil dari proses belajar otodidak selama di Jakarta

Memang ada tantangannya Nofi harus mengajar mulai dari nol tentang apa itu bisnis online, cara kerja bisnis online serta transaksi dalam bisnis online dll, Setiap minggu, berpuluh pemuda dari berbagai penjuru Purbalingga berkumpul, ngobrol tentang kiat bisnis online, sekitar sekitar Agustus 2017, seorang kawan pebisnis online menghubungi Nofi. Dia mengeluh tentang sulitnya mencari jasa customer service (CS) untuk toko daringnya. Bermula dari sana, ternyata kinerjanya mendapat apresiasi yang memuaskan. Selanjutnya, Nofi terus mengembangkan SDM bisnis online, melangkah lebih jauh. Dia menyiapkan website sebagai etalase, perlahan menyusun tim dan menjaring pemuda-pemudi di sekitarnya.

Kampung Marketer menyasar khusus kepada UMKM. Sebab, menurut Nofi, jumlah UMKM yang begitu besar tetapi mereka belum punya sumberdaya yang mumpuni ketika bergeser ke platform online. “Kebanyakan UMKM masih belum mengerti skill e-commerce. Mereka hanya fokus di produksi dan distribusi. Sehingga tidak sempat mengurus sales atau tim digital marketing. Di sisi lain, banyak teman-teman desa yang masih butuh pekerjaan,” kata Nofi

Sekarang Nofi sudah mempunyai karyawan lebih dari 200. Para karyawan tersebut merupakan SDM bidang CS bisnis online, iklan, content writer, serta leader CS yang merupakan pemuda-pemudi dari delapan desa sekitar Tunjungmuli dan lebih dari 50 partner bisnis. Namun setelah 3 tahun kampung marketer bertransformasi menjadi Komerce. Komerce merupakan startup berbasis teknologi yang hadir untuk mendukung kemajuan bisnis online dan UMKM di Indonesia.

komerce terinspirasi dari banyaknya pebisnis online dan UMKM yang tidak memiliki waktu serta pengetahuan yang cukup untuk mengelola bisnisnya. Selain itu, tingginya biaya untuk menggaji dan memenuhi kebutuhan talent yang di hire secara mandiri membuat pebisnis dan UMKM berpikir berkali lipat untuk mencari karyawan yang membantu mereka memaksimalkan bisnisnya. Komerce sudah banyak mendapat hibah pendanaan dan juga penghargaan misalkan pada event the nextdev talent scouting menjadi startup terbaik dan mendapa hibah 100 juta serta serta dari berbagai Lembaga lainnya Komerce merupakan salah satu dampak nyata pembangunan desa melalu teknologi, membantu mengurangi pengangguran, SDM desa makin kompeten dan mencari kerja tidak perlu lagi keluar kota.

Sumberhttps://cikendung.desa.id/kampung-marketer-membangun-desa-melalui-teknologi/#:~:text=Kampung%20Marketer%20sendiri%20dirintis%20oleh,Ilmu%20Akuntansi%20(STAN)%20Jakarta.&text=Namun%20berjalan%203%2C5%20tahun%20bekerja%2C%20Ia%20mundur%20sebagai%20PNS,desa%20untuk%20menjalankan%20bisnis%20online.

https://www.google.com/amp/s/m.kumparan.com/amp/hammam-muzakki/bni-taplus-bisnis-video-competition-with-kumparan-kampung-marketer-dari-desa-berdaya

https://desa.lokadata.id/artikel/kampung-marketer-markas-para-pemasarhttps://komerce.id/blog/kampung-marketer-pamit/

https://radarbanyumas.co.id/nofi-bayu-darmawan-perintis-kampung-marketer-bisnis-internet-asal-purbalingga/amp/

https://kemendesa.go.id/berita/view/detil/3179/kunjungi-kampung-marketer-ini-pesan-gus-menteri

https://komerce.id/

1 thought on “Inpirasi Kampung marketer (komerce), bangun desa melalui teknologi”

  1. The best real estate company І’ve dealt with.

    Professional, ɡreat atmosphere, friendly staaff Beautiful
    аnd clean office layout, professional ɑnd
    friendly brolker and agents. Highly recommend.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *